INTERNASIONAL

[internasional][bleft]

NASIONAL

[nasional][bleft]

ACEH

[aceh][bleft]

TEKNOLOGI

[teknologi][threecolumns]

EKONOMI

[ekonomi][bleft]

SPORT

[sport][threecolumns]

Pengemudi Go-Jek mirip Shah Rukh Khan, kok bisa?

Pengemudi Go-Jek mirip Shah Rukh Khan, kok bisa?  
KantoMaya News -- Anda percaya klaim ihwal tiap individu punya kembaran yang mirip dan hidup terpisah?

Bila klaim itu benar, bintang Bollywood, Shah Rukh Khan (50) patut berterima kasih kepada netizen Indonesia, yang telah menemukan sosok nan mirip dengannya.

Di Facebook, kembaran Shah Rukh Khan itu menggunakan nama: Kadil Mohan Khan Gerhana. Dari akun Facebook-nya, diketahui bahwa Kadil berprofesi sebagai pengemudi Go-Jek, yang berdomisili di Bekasi.

Pada foto profilnya, Kadil tampak mengenakan jaket Go-Jek. Foto itulah yang disebut-sebut menunjukkan kemiripannya dengan bintang film My Name Is Khan itu.
Pengemudi Go-Jek mirip Shah Rukh Khan, kok bisa?
Kini, netizen ramai-ramai berkomentar di Facebook milik Kadil. Umumnya, mereka sepakat, paras Kadil mirip bintang yang telah berperan dalam 80 judul film Bollywood itu.

Lantas, benarkah tiap individu punya kembaran nan mirip, seperti halnya (bila Anda sepakat) Shah Rukh Khan dan Kadil?

Di Eropa dan Amerika, fenomena macam itu dikenal dengan istilah Doppelganger. Meski begitu, Wikipedia menjelaskan istilah itu lebih dekat dengan kisah fiksi atau cerita rakyat, soal orang-orang identik yang hidup terpisah.

Di sisi lain, ada juga argumen ilmiah atas fenomena ini. Antara lain bisa disimak dalam artikel Live Science, yang mengutip argumen Michael Sheehan, seorang asisten profesor Neurobiologi dan perilaku dari Cornell University, Amerika Serikat.

Sheehan menjelaskan bahwa ada keanekaragaman genetik yang tersebar di muka bumi. Ia pun mengibaratkannya sebagai tumpukan kartu.

Menurut dia, bila setumpuk kartu itu dibagikan ada kemungkinan beberapa orang mendapatkan kartu yang sama. "Jika Anda mengocok setumpuk kartu berkali-kali, di beberapa titik, Anda mendapatkan tangan yang sama memberikan Anda kartu yang sama," kata Sheehan.

Latar belakang etnis juga memungkinkan kemiripan wajah terjadi. Orang-orang dengan etnis yang sama, biasanya memiliki set gen yang cenderung mirip. Set gen itulah yang bisa menghadirkan kemiripan ciri fisik. Dalam kasus ini sesama orang Asia bisa berpotensi mirip --dibanding orang Asia dengan Eropa.

Sheehan juga menyebut bahwa manusia, seperti binatang dalam kerumunan sosial, memiliki kemampuan mengidentifikasi individu. Kemampuan itu yang membedakan interaksi antar-individu dalam kerumunan sosial. Setelah melakukan pengenalan, misalnya, satu individu bisa memutuskan mendekati atau menghindari individu lain.

Karena kemampuan itu, kata Sheehan, seseorang bisa pula menilai kemiripan antara dua individu. Sejalan kesimpulan itu, ia berargumen bahwa "kemiripan" merupakan buah identifikasi orang lain. Adapun dua orang yang disebut kembar, cenderung tidak menyadari kemiripan mereka.

Dalam kasus Kadil, argumen itu terdengar masuk akal. Pasalnya, Kadil mulai menyadari kemiripannya dengan Shah Rukh Khan dari beragam komentar orang-orang di sekitarnya.

"Wajahku mirip sekali dengan Shah Rukh Khan, kata teman-teman di sekitarku. Semua bilang begitu," demikian komentar Kadil, di salah satu fotonya (19 Agustus 2014).

Kesadaran itu bukan dari Kadil, tapi dari orang lain di sekitarnya. Kini, disepakati pula oleh netizen.

Agaknya, setelah mendengar pendapat orang-orang di sekitarnya, Kadil jadi kian mengidolakan Shah Rukh Khan. Setidaknya, di album foto profil Kadil, terdapat sejumlah fotonya yang disandingkan bersama "Raja Bollywood" itu.

Beritagar.id
Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :