INTERNASIONAL

[internasional][bleft]

NASIONAL

[nasional][bleft]

ACEH

[aceh][bleft]

TEKNOLOGI

[teknologi][threecolumns]

EKONOMI

[ekonomi][bleft]

SPORT

[sport][threecolumns]

5 Rahasia Dibalik Kesuksesan Chelsea di Musim Ini

Hingga pekan ke-11, hanya ada satu klub di Liga Primer Inggris yang belum merasakan kekalahan. Mereka adalah Chelsea. Dari 11 Pertandingan, The Blues hanya kecolongan di dua pertandingan, sisanya bisa dimenangkan oleh tim asuhan Jose Mourinho ini. 
Tak heran jika mereka merupakan dijagokan untuk meraih Liga Primer musim ini. Lalu apakah yang membuat mereka tampil lebih superior ketimbang musim lalu? 
Berikut kami berikan analisanya. 

5. Pembelian Pemain yang Tepat
Chelsea di musim ini tidak jor-joran membeli pemain. Total hanya ada empat pemain baru. Salah satunya adalah Thibaut Courtois yang kembali dari masa pinjaman di Atletico Madrid. Praktis hanya ada tiga pemain yang benar-benar didatangkan Mourinho. 
Mereka adalah Diego Costa dan Filipe Luis dari Atletico Madrid dan Cesc Fabregas dari Barcelona. Ketiga pemain inilah yang memang dibutuhkan oleh Chelsea di musim ini. Costa misalnya, yang memang sudah jadi incaran sejak musim lalu.
Pemain-pemain yang didatangkan Mourinho memang merupakan "bagian yang hilang" dari kekuatan Chelsea di musim lalu dan membuat mereka tak bisa meraih gelar Liga. 
Jika di musim lalu Mourinho beralasan The Blues sulit melakukan penyelesaian akhir karena tidak adanya striker, maka di musim ini mereka sudah menemukannya dalam diri Costa.

4. Kualitas yang Ada di Setiap Pemain


Harus diakui jika kualitas yang ada di skuad Chelsea cukup bagus. Petr Cech misalnya, dia harus puas duduk di bangku cadangan karena kalah saing dengan Thibaut Courtois. Jika saja Cech bermain untuk klub lain, mungkin dia sudah menjadi tim inti!
Di lini belakang, Filipe Luis yang digadang-gadang sebagai pengganti Ashley Cole harus rela jadi cadangan Cesar Azpilicueta yang penampilannya semakin membaik. 
The Blues juga punya pemain berkualitas seperti John Terry dan Gary Cahill. Cadangan mereka, Kurt Zouma tak kalah hebatnya, meski baru 20 tahun, Zouma sudah dianggap sebagai salah satu bek muda terbaik di dunia. 
Dan tentu saja menumpuknya pemain-pemain hebat di lini tengah seperti Eden Hazard, Fabregas dan Oscar Emboaba. Bayangkan jika Marco Reus jadi bergabung di musim depan!
3. Semangat Juang yang Tinggi

Jose Mourinho memiliki prinsip "kalah bukanlah suatu pilihan" dan sikap tersebut terbawa ke skuadnya saat ini. Meski tidak selalu berhasil, tapi ingat dengan laga melawan Paris Saint-Germain di Liga Champions musim lalu?
Mereka kalah 1-3 di Paris tapi bisa membalas dengan skor 2-0 di Stamford Bridge dan akhirnya lolos ke semi-final sebelum akhirnya kalah dari Atletico Madrid. 

2. Dukungan Penuh dari Pemilik Klub

Rata-rata jika seorang pengusaha ingin membeli sebuah klub bola, itu bukan karena mereka memang menyukai sepakbola, tapi mereka melihat bisnis besar yang ada dibalik olahraga ini. 
Tapi berbeda dengan Roman Abramovich. Taipan dari Rusia ini tidak hanya melihat peluang bisnis, tapi dia juga mencintai sepakbola dan Chelsea (tentu saja!). 
Masih ingat dengan reaksinya di final Liga Champions 2012? Dia tidak seperti pemilik klub tapi seorang fans yang terharu karena timnya bisa menang di final. 
Hampir di setiap pertandingan Abramovich tidak pernah absen, dia bahkan memiliki kursi khusus di Stamford Bridge. Ketika melihat timnya bertanding, dia tak ada bedanya dengan fans. Bersorak ketika mencetak gol dan frustrasi jika ada peluang yang tak bisa diselesaikan. 

1. Jose Mourinho

Tentu saja Mourinho juga merupakan faktor! Dia mungkin merupakan faktor terpenting di musim ini. Dengan membangun tim sesolid mungkin dan mendatangkan pemain yang tepat , Mourinho dikenal sebagai motivator handal (siapa yang menyangka Cesc Fabregas akan bergabung ke Chelsea?!).
Di musim pertamanya di Chelsea (sejak kembali lagi setelah sempat hengkang pada 2007) dia menolak mengatakan The Blues akan menjadi juara (dan pendapatnya terbukti!) dengan mengklaim Chelsea adalah "kuda kecil" yang baru bisa bersaing di musim depan (musim ini -red) dan hasilnya (sepertinya) sudah terbukti di musim ini. 

Sumber :90min.com


Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

No comments :